Rutan Siak Perketat Pengawasan, Gelar Razia dan Tes Urine Dadakan

oleh -38 Dilihat
oleh
Istimewa
banner 468x60

BATOBO.COM, SIAK – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Siak Sri Indrapura menggelar razia gabungan dan tes urine mendadak bagi warga binaan serta petugas pada Rabu (26/2) malam. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pemberantasan Halinar (Handphone, Pungli, dan Narkoba) di lingkungan pemasyarakatan.

Razia ini melibatkan personel dari Koramil dan Polsek Siak serta petugas Rutan, yang diawali dengan apel pada pukul 19.30 WIB. Plh Kepala Rutan Siak, Agus Heryanto, yang memimpin apel tersebut menegaskan pentingnya kerja sama antara Rutan, TNI, Polri, dan pihak terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban di dalam rutan.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program akselerasi yang dicanangkan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, guna menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang bersih dan bebas dari pelanggaran,” ujar Agus Heryanto.

Dalam razia yang menyasar tiga kamar hunian warga binaan, petugas menemukan sejumlah barang terlarang, antara lain botol kaca, sendok besi, pinset, pisau cukur, dan kartu remi. Barang-barang tersebut diamankan sebagai bagian dari penegakan aturan di dalam rutan.

Selain razia, tes urine dilakukan terhadap sembilan warga binaan yang dipilih secara acak serta enam orang petugas guna mendeteksi penyalahgunaan narkoba. Hasil pemeriksaan menunjukkan seluruhnya negatif narkoba.

“Program ini merupakan salah satu terobosan untuk meningkatkan kualitas keamanan dan kenyamanan di Rutan. Dengan menggandeng TNI dan Polri, kami berharap dapat mewujudkan lingkungan pemasyarakatan yang lebih kondusif serta bebas dari segala bentuk penyalahgunaan,” tutup Agus Heryanto.

No More Posts Available.

No more pages to load.